Kereta Api Sulsel Tidak Lagi Gratis Untuk Masyarakat ll Polisi yang Menilang Warga harus Memiliki Sertifikasi Khusus ll JURNAL MAKASSAR
Manage episode 364956071 series 3283809
Kamis, 01 Juni 2023.
Sejak beroperasi pada 12 Oktober 2022 secara gratis, kereta api Sulawesi Selatan kini akan dikenakan tarif. Tarif mulai aktif berlaku per 1 Juni 2023. Tarif ditentukan berdasarkan setiap tujuan akhir stasiun. Pemberlakuan tarif kereta api sudah ditetapkan berdasarkan kajian Ability To Pay dan Wilingness To Pay pada 2022. Kasubbag Tata Usaha Balai Pengelola Kereta Api (BPKA) Sulsel, Hasbudi Samad menyebut nantinya harga tiket yang akan dikenakan kepada para penumpang kereta api ini terbilang cukup murah.
News Anchor: Deddy Detars ll Reporter: Dian Mega Safitri
=========================================
Personel kepolisian yang melakukan tilang atau menindak pelanggaran lalu lintas di Kota Makassar harus memiliki sertifikasi khusus. Kasat Lantas Polrestabes Makassar, Kompol Amin Toha mengatakan aturan ini berdasarkan Surat telegram Kapolri. Dia memastikan anggota polantas yang melakukan penilangan di Makassar telah tersertifikasi. Sementara yang belum memiliki sertifikasi, tidak dibolehkan melakukan penindakan.
News Anchor: Deddy Detars ll Reporter: Muh Said
897 에피소드